Kamis, 26 Februari 2015

Yayasan Karitas Sani Madani

Yayasan Karitas Sani Madani yang kemudian dikenal dengan Yayasan Karisma didirikan pada 28 Desember 2001, oleh orang-orang yang kehidupan keluarganya pernah secara langsung dipengaruhi oleh adiksi narkoba. Yayasan Karisma adalah organisasi nirlaba berbasis kemasyarakatan, yang didanai secara pribadi dan sukarela oleh warga masyarakat yang sangat peduli menyikapi ancaman meningkatnya bahaya akibat adiksi narkoba serta masalah yang terkait HIV dan AIDS .
Visi :
INDONESIA MADANI PEDULI ADIKSI & HIV
 
Misi :
1.     Menjadikan KARISMA sebagai pusat informasi, edukasi dan layanan adiksi serta HIV yang berkualitas
2.     Memasyarakatkan adiksi & HIV sebagai masalah kesehatan publik
3.     Berupaya mewujudkan masyarakat yang secara bersama-sama mendukung dan membantu dalam menanggulangi masalah yang dihadapi melalui advokasi, jejaring dan peningkatan kapasitas.

Saat ini Yayasan Karisma membutuhkan Konselor Adiksi untuk mendukung program Pemulihan Adiksi . Dengan kriteria yang di butuhkan sebagai berikut:

1.     Berpengalaman dalam bidang Konseling Adiksi minimal 1 tahun (Di utamakan yang mempunyai pengalaman minimal 3 tahun)
2.     Pendidikan minimal SMA/sederajat
*D3 dan S1 akan menjadi nilai tambahan 
3.     Memiliki kemampuan dalam memberikan dukungan sesuai kebutuhan klien
4.     Dapat membuka akses jejaring dengan lembaga-lembaga terkait dengan kebutuhan di lapangan
5.     Mampu membangun kerjasama Tim
6.     Mampu berkomunikasi dalam Tim
7.     Melakukan advokasi dan sosialisasi dengan institusi terkait
8.     Memiliki kemampuan  atas Terapi pemulihan klien
9.     Memiliki Sertifikat Pelatihan Konselor Adiksi akan menjadi nilai lebih
10.  Bisa mengoperasikan computer terutama Microsoft office

Lamaran dapat dikirim ke sendy@karisma.or.id, dengan judul Konselor Adiksi

Lamaran Paling lambat diterima pada tanggal 7 maret 2015

Tidak ada komentar: